Selamat datang di blog PD. Anugrah. Kami adalah perusahaan yang saat ini bergerak di bidang pengolahan logam dalam skala kecil.

Blog ini di buat sebagai sarana promosi dan wadah untuk informasi-informasi terkait pengolahan logam serta sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi dengan rekan-rekan yang memiliki ketertarikan yang sama dengan kami.

Blog ini tentunya masih memiliki banyak kekurangan di sana sini oleh karena itu kritik dan saran dari rekan-rekan sekalian sangat kami harapkan :)

Salam Sukses,

Friday 23 July 2010

Proses Pemurnian Emas

Proses pemurnian emas dengan metoda cukim

1. campur emas kotor anda dengan perak sampai kadar emas anda kurang atau sama dengan 25%
2. masukkan emas kadar 25% anda ke dalam larutan asam nitrat encer (1:1)
3. tunggu sampai perak atau tembaga yg bercampur dengan emas anda larut dan endapan di dalam wadah berwarna coklat bersih.
4. saring endapan dengan kertas saring, keringkan lalu ambil endapannya
5. bakar endapan

dengan metode cukim anda akan memperoleh emas dengan kadar maksimal 99.95%

Jika anda menginginkan kadar kemurnian emas yang lebih tinggi endapan yang berasal dari proses cukim jangan langsung di bakar akan tetapi di proses dengan aqua regia terlebih dahulu:

1. Masukkan endapan emas ke dalam larutan aqua regia dan tunggu sampai seluruh emas melarut.
2. setelah emas melarut larutan akan berubah warna menjadi kuning keemasan.
3. tambahkan urea ke dalam larutan untuk menghilangkan nitrat berlebih di dalam larutan. Jika nitrat tidak di hilangkan maka akan menyebabkan reaksi eksplosif ketika proses pengendapan.
4. encerkan cairan hingga 2-3x lipat dengan aquades
5. campur 28.3 gram sodium meta bisulphite (SMB) ke dalam 240ml air panas.
6. tuangkan secukupnya larutan SMB ke dalam larutan aqua regia encer tadi sambil di aduk terus untuk mengendapkan emas yang terlarut.
7. akan muncul endapan emas berwarna coklat dan warna larutan aqua regia akan menjadi jernih.
8. saring lalu bakar endapan emas tadi.

untuk mendapatkan kadar 99.99% proses pelarutan dengan aqua regia dapat di ulang 2-3x.

Selamat mencoba!

4 comments:

  1. mohon bantuannya bagaimana kalau dalam larutan air raja tersebut terdapat logam selain emas, misalnya terdapat besi, tembaga, perak, dll. Apakah bisa yang kita endapkan nantinya itu emas saja atau harus bagaimana ? mohon no hp yg bisa dihubungi dan tolong di kirim ke 082145135357 biar bisa saya hubungi langsung.

    Terima kasih

    ReplyDelete
  2. Beli SMB biasanya dimana pak ?
    Apakah hanya larutan Au saja yg kena, tidak tercampur dgn CU atau Ag misalnya ?

    ReplyDelete
  3. Metode yang menarik, mudah dan sederhana. Setelah anda mendapatkan hasil emas yang anda inginkan, anda dapat mengetes nya agar anda yakin dengan emas anda. Nitton XL2 100 mampu melakukan pengetesan emas anda dengan akurat. Visit us on http://indonetwork.co.id/tawada/3501151/thermo-niton-xl2-100.htm

    ReplyDelete
  4. Sy ada komponen yg mengandung emas...siapa tau ada yg mau bayarin soal y sy kga bisa mengerjakan pekerjaan tu terimakasih klo emang ada bisa hub:wa 0895349175039

    ReplyDelete