Selamat datang di blog PD. Anugrah. Kami adalah perusahaan yang saat ini bergerak di bidang pengolahan logam dalam skala kecil.

Blog ini di buat sebagai sarana promosi dan wadah untuk informasi-informasi terkait pengolahan logam serta sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi dengan rekan-rekan yang memiliki ketertarikan yang sama dengan kami.

Blog ini tentunya masih memiliki banyak kekurangan di sana sini oleh karena itu kritik dan saran dari rekan-rekan sekalian sangat kami harapkan :)

Salam Sukses,

Wednesday 4 August 2010

Tips Membeli Lumpur Emas

Bila anda mengolah lumpur sisa pengolahan emas dengan metode amalgamasi berikut adalah beberapa tips yang dapat membantu anda dalam proses pembelian lumpur emas:
  1. Belilah lumpur emas dengan kualitas yang baik.

    Dalam bisnis jual beli lumpur emas anda perlu berperan aktif untuk mencari informasi lumpur emas yang memiliki kandungan emas dan perak yang menguntungkan. Salah satu cara yang paling efektif adalah dengan pendekatan persuasif kepada bandar bulion emas di sekitar lokasi pengolahan. Dekati mereka dan bujuklah agar mereka mau mendata penjual bulion terutama data asal usul bulion yang mereka terima. Mintalah agar bandar selalu memberikan update kepada anda jika ada penjual yang menjual bulion dalam jumlah besar dan jangan lupa untuk menanyakan asal usul bulion tersebut, dari lubang mana atau nama penjual bulion dan alamatnya. Dengan cara demikian anda dapat mengurangi resiko membeli lumpur dengan kualitas jelek.

  2. Gunakan mikroskop atau tes lab untuk melihat kandungan emas dan perak dalam lumpur.

    Setelah mendapatkan data lumpur emas yang prospektif lakukan pengecekan kualitas dengan menggunakan mikroskop mini atau melalui uji lab. Jika kualitas lumpur tidak sesuai yang di harapkan tidak usah di beli.

  3. Lakukan tes skala kecil dan tawar dengan harga serendah mungkin.

    Jika lumpur emas yang anda cek sesuai dengan keinginan lakukanlah tes skala kecil sesuai metode yang anda gunakan (amalgamasi/sianidasi/konsentrator). Hasil yang keluar dari pengolahan skala kecil anda dapat anda jadikan acuan untuk penawaran harga kepada penjual lumpur emas. Lakukan penawaran setelah anda menghitung semua biaya operasional anda dan tentukan harga yang dapat menguntungkan anda. Jangan pernah mengikuti budaya pembelian lumpur di lokasi pengolahan (terutama bogor dan sekitarnya) dimana harga lumpur di samakan dengan hasil tes skala kecil karena nantinya perputaran uang anda akan lama.
Semoga tips dan trik di atas dapat membantu anda yang menjalankan bisnis pengolahan lumpur emas :)

Salam Sukses!

3 comments:

  1. di daerah mana yang cocok untuk beli lumpur seperti itu ?

    ReplyDelete
  2. saya punya.... kandungan emas ygdi hasilkan kadar 80
    hubungi 085722282828

    ReplyDelete
  3. saya ingin menjual lumpur emas apabila ada yg berminat kirim melalui enovary@yahoo.com
    LUMPUR emas dari ambon

    ReplyDelete